Minggu, 30 Juli 2017

Resep Kue Kering Semangka yang Unik

ang Unik. Kue kering memang cocok sekali jika disajikan sebagai makanan ringan atau camilan dirumah. Selain itu kue kering juga bisa kita hidangkan saat ada tamu atau saudara yang sedang main ke rumah. Bagi anda yang ingin mencoba membuat kue kering yang unik, maka resep kali ini cocok sekali untuk anda yaitu respe kue kering semangka. Ya, kue kering ini pastinya mempunyai bentuk yang mirip sekali dengan buah semangka. Langsung saja ya simak resep kue kering semangka yang unik ini.
Bahan Kue Kering Semangka :

  • 700 gr tepung terigu
  • 500 gr margarin
  • 350 gr gula halus
  • 4 butir kuning telur
  • 2 sendok makan wijen hitam, sangrai
  • 1 sendok teh pewarna hijau
  • 1 sendok teh pewarna merah
  • ½ sendok teh garam halus
  • Bubuk vanilla secukupnya
Cara Membuat Kue Kering Semangka :
  1. Kocok margarin, gula halus, kuning telur, vanilla dan garam dengan menggunakan mixer sampai lembut. Masukkan tepung terigu kedalam kocokan margarin dan aduk dengan menggunakan sendok kayu sampai tercampr dan bisa dibentuk.
  2. Adonan di bagi menjadi 3 bagian, bagian pertama tambahkan pewarna hijau, bagian kedua warna merah dan bagian ketiga tidak diberi pewarna.
  3. Ambil adonan merah, bentuk adonan menyerupai lontong lalu bungkus dengan plastik dan masukkan kedalam freezer selama kurang lebih 10 menit.
  4. Adonan yang berwarna hijau dan putih digiling sampai ketebalan masing-masing ½ cm. tumpukkan adonan putih di atas adonan hijau. Keluarkan adonan merah dari freezer kemudian letakkan di atas adonan putih dan hijau tadi. Gulung dan padatkan.
  5. Kalau sudah dipadatkan, bungkus adonan dengan plastik atau kertas roti dan masukkan kedalam freezer selama kurang lebih 20 menit.
  6. Setelah dingin, adonan dipotong setebal ½ cm dan di belah sampai membentuk setenga lingkaran. Lakukan hingga adonan habis. Susun potongan adonan di atas loyang yang telah diolesi dengan margarin dan pada adonan yang berwarna merah, taburi dengan wijen hitam sehingga menyerupai biji semangka.
  7. Panggang dengan oven hingga matang atau kering. Angkat dan dinginkan.

Related Posts:

  • Cara membuat Klapertart panggang Bahan : 150 g gula pasir 75 g tepung maizena 50 g tepung terigu 75 g mentega 500 ml susu segar 100 ml krim segar 100 g keju cheddar parut 6 butir kuning telur 2 buah daging kelapa muda sdt kayu manis bubuk sdt vanili 5… Read More
  • Cara Membuat Nangka Goreng Tepung Renyah Anda pasti sudah tau dan tidak asing dengan dengan nama buah yang satu ini. Buah ini memiliki aroma yang begitu wangi dan menyengat juga menyegarkan. Buah yang satu ini biasa dinikmati ketika sudah matang dan mungkin hanya d… Read More
  • Cara Membuat Kue Klepon Pandan Isi Gula Merah Kue klepon merupakan salah satu jenis kue jajanan pasar khas dari Indonesia. Kue klepon ini termasuk dalam golongan kategori kue basah yang banyak digemari. Selain rasanya enak, kue tradisional ini memiliki tekstur yang san… Read More
  • RESEP BIKIN KUE PUTU/ PUTHU KUE TRADISIONAL INDONESIA Kue putu merupakan salah satu dari aneka kue basah tradisional nusantara. jenis kue yang terbuat dari tepung beras butiran kasar dan berisi gula merah dan parutan kelapa sebagai pelengkap penyajian. Bahan: 375 gram tepun… Read More
  • Cara Membuat Kue Bika Ambon Medan Kue tradisional ini merupakan kue jajanan pasar yang memiliki rasa yang sangat enak, empuk dan kenyal, kue ini memiliki tekstur dan citarasa yang khas yaitu memiliki serat. Kue yang berasal dari Medan ini,sudah sangat terke… Read More

0 komentar:

Posting Komentar